Jembatan Barelang yang dibangun mulai tahun 1992- 1998 ini merupakan icon nya kota Batam dan menjadi jembatan kebanggaan bagi masyarakat untuk berwisata. Jembatan Barelang yang di prakarsai oleh Bapak B. J. Habibie ini menghubungkan kota Batam dengan pulau pulau lainnya, sehingga nama Barelang itu sendiri merupakan singkatan dari Batam- Rempang- Galang, Namun sesungguhnya nama jembatan ini adalah Jembatan Tengku Fisabilillah.
Saat ini bukan saja jembatan Barelang yang menjadi tempat wisata, namun disampingnya ada juga wisata Dendang Melayu, dimana areanya cukup luas dan bisa dijadikan tempat untuk mengadakan acara diruang terbuka. Aneka kuliner semakin ramai memenuhi tiap sudut area dendang melayu, ada permainan anak anak berupa becak mini, serta spot spot foto yang berlatar jembatan barelang.
Jembatan Barelang dari Dendang Melayu |
Saat ini bukan saja jembatan Barelang yang menjadi tempat wisata, namun disampingnya ada juga wisata Dendang Melayu, dimana areanya cukup luas dan bisa dijadikan tempat untuk mengadakan acara diruang terbuka. Aneka kuliner semakin ramai memenuhi tiap sudut area dendang melayu, ada permainan anak anak berupa becak mini, serta spot spot foto yang berlatar jembatan barelang.
Masuk kawasan Dendang Melayu, tamu dikenakan biaya parkir kendaraan bermotor Rp 5.000 dan mobil Rp 10.000 sementara untuk pejalan kaki free. Di area Dendang Melayu juga sudah tersedia toilet, musholla serta beberapa gazebo untuk bersantai.
Jajanan di Area Dendang Melayu |
Kawasan bermain di Dendang Melayu |
Salah Satu Spot Foto Dendang Melayu |
Sementara di bawah area dendang melayu juga terdapat beberapa kedai kedai minum yang cocok untuk bersantai sembari melihat keindahan lautnya, dan ada juga beberapa perahu yang siap mengantar tamu untuk berkeliling di sekitar jembatan tentunya dengan biaya yang telah disepakati oleh tekong dan calon penyewa.
Dendang Melayu dan Jembatan Barelang menjadi tempat pilihan bersantai terutama di sore hari, karena sunset di sini cukup indah. Mau menikmati jajanan seperti jagung bakar, kepiting goreng, bakso, air kelapa merupakan pilihan tepat untuk melengkapi santai sore.
Untuk para agen travel Wisata Dendang Melayu dan Jembatan Barelang sepertinya sudah menjadi itenary wajib yang harus dikunjungi saat membawa tamu baik dari dalam maupun luar negeri.
Dendang Melayu dan Jembatan Barelang menjadi tempat pilihan bersantai terutama di sore hari, karena sunset di sini cukup indah. Mau menikmati jajanan seperti jagung bakar, kepiting goreng, bakso, air kelapa merupakan pilihan tepat untuk melengkapi santai sore.
Untuk para agen travel Wisata Dendang Melayu dan Jembatan Barelang sepertinya sudah menjadi itenary wajib yang harus dikunjungi saat membawa tamu baik dari dalam maupun luar negeri.
Cara terbaik menuju area Dendang Melayu dan Jembatan Barelang, lebih disarankan menggunakan kendaraan pribadi, karena damri atau sarana transportasi umum lainnya tidak setiap saat melewati jalan tersebut.
Selamat berwisata dan tetap jaga kebersihan ya :)
Selamat berwisata dan tetap jaga kebersihan ya :)
Bolak balik main kesini, nggak pernah bosan ya kak?
BalasHapusSayang aja lumayan jauh, kalo nggak nongkrongnya disini aja tiap sore pulang kerja seru juga kali ya. :D
yup satu satunya icon batam yang tak pernah aku kunjungi,,,pagi dan sore waktu yang tepat untuk menikmati keindahan sekelilingnya :)
HapusWisata favorit masyarakat Batam nih kak hehe
BalasHapus