Beberapa minggu ini moodku benar benar tak bisa stabil, aku bisa bahagia dengan apa yang aku lakukan namun ada aja yang merusaknya dengan hal hal yang bikin aku emosi. Pengen teriak dan marah marah namun Aku lelah untuk melakukan itu. Bersyukur dan selalu banyak bersyukur diriku ketika ada yang menganggu hari hariku, satu persatu juga hal hal yang bisa bikin aku tersenyum datang menghampiri. Dan salah satunya adalah ajakan untuk berlibur di sebuah pulau nan indah yang berada di pulau Bintan yakni Pulau Beralas Pasir / White Sand Island.
Liburan yang sudah direncanakan ini hampir saja gagal, karena badanku tiba tiba tak fit, namun support dari teman temanku membuat aku kembali bersemangat. Tidur yang cukup serta mengkomsumsi vitamin membuat tubuhku ke esokan harinya membaik, dan rencana liburan pun berjalan sesuai rencana meski di temani hujan yang mengguyur kota Batam.
Meeting point kami di pelabuhan telaga punggur, persis didepan konter penjualan tiket Batam - Tanjunguban. Harga tiket sekali jalan Rp 53.000 dan jarak tempuh batam- tanjunguban hanya 15 menit, namun karena hujan yang cukup deras, perjalanan kami tertunda hampir satu jam. Jam 2.30 akhirnya speedboat yang kami tumpangi jalan juga, ombak cukup besar karena saat itu hujan turun lagi, namun kami semua sampai dengan selamat dan sehat, Alhamdulillah.
Baca juga weekend white sand island sebelum corona
Penumpang Wajib Download Applikasi eHAC Indonesia
Saat turun dari kapal, ternyata satu persatu penumpang diminta menunjukkan applikasi eHAC , kamipun kebingungan karena tak tau menahu soal ini, akhirnya satu persatu dari kami mendowload applikasinya dan mengisi data data sesuai form yang ada di applikasi, setelah semua data diisi kemudian kode QR yang ada di hape kita akan di scan oleh petugas yang berjaga di pintu kedatangan, setelah itu baru kami boleh melanjutkan perjalanan.
Cuaca Kembali Cerah Menemani Perjalanan Menuju White Sand Island
Sesuai dengan arahan dari teman yang ada di Tanjungpinang, bahwa jalan baru lintas barat ditutup sebagian maka kamipun melewati lintas barat sampai batas jalan yang ditutup tersebut, kemudian melanjutkan jalan baru pemkab bintan dimana tembusnya langsung pantai trikora 3. Hampir 1 jam 30 menit akhirnya kami sampai di pelabuhan White Sand. Setelah menunjukkan hasil pemesanan kamar, kamipun segera di antar ke pulau.
Langit biru menyambut kedatangan kami, hamparan pasir putih serta air laut yang jernih membuat kami rasanya tak sabaran untuk mengexplore white Sand Island. Sejauh mata memandang tak ada yang tak indah disini, semua bagus, semua menyegarkan fikiran, dan kamipun segera menuju kamar masing masing.
Jenis Kamar di White Sand Island
Masa new normal, White Sand memberikan harga promo untuk 2 jenis kamar yang ada disana
1. Kamar Villa Rp 1.200.000 / Max 4 Orang
Posisi kamar terletak persis didepan laut, bangunan yang terbuat dari kayu ini menyediakan fasilitas Satu tempat tidur king dan 2 extra bed. Ada 4 mineral water, pemanas air, kopi, teh , gula, handuk, Ac, kipas , kamar mandi beserta peralatan mandinya. Ada juga teras untuk bersantai diluar kamar.
2. Kamar Glamp Rp 800.000 / Max 4 Orang
Posisi kamar terletak di belakang Villa, kamar yang terbuat dari Camping Glamp ini menyediakan fasilitas satu tempat tidur Queen dan 2 extra bed. Ada 4 mineral water, pemanas air, kopi, teh , gula, handuk, Ac, dan untuk kamar mandinya di luar.
Aktifitas Selama di White Sand Island bisa diisi dengan snorkling, bermain cano atau bersantai di depan pantai yang indah, air lautnya begitu jernih sehingga memang pas untuk bermain air disini.
Untuk waktu checkin bisa di mulai jam 2 siang dan checkout jam 12 keesokan harinya, namun jika masih ingin bermain main disana tetap di perbolehkan hingga sore hari jam 5.
Dan saat berlibur di White Sand Island, kami mempercayakan perjalanan ini kepada sebuah travel, mengingat White Sand Island adalah pulau pribadi, sehingga melalui jasa travel jauh lebih mudah mengaksesnya.
Baca juga pertama kali ke White Sand Island
Kamu pengen ke White Sand Island juga ? Yuk Hubungi aja
Traveilov Tour Organizer
Batam City- Riau Islands
📲+6212 7500 6080
📩 tour@traveilov.com
Fanspage : traveilov
IG :@traveilov
Web : https://www.traveilov.com/
Mantap kak...👍
BalasHapusWWaaaaahhh, serasa punya pulau pribadi yaa kak,,,
BalasHapusMerencanakan liburan jauh2 hari memang harus bener2 ya, minimal mulai dari menjaga kesehatan biar pas waktunya sehat dan happy menjalaninya.
BalasHapusAh so sweet banget sih pemandangannya langit biru, jingga yang merona dan pasir putih plus wankawan membuat hidup lebih berwarna.
Liburan ke pulau putih ini tiba-tiba jadi impianku setelah baca pos blog ini, Mbak. Cukup panjang juga ya perjalanan ke sana. Noted. Berarti kita gak bisa asal datang ya, mesti booking dulu ke jasa tour resmi mereka...
BalasHapusWaaaa bener bener bisa ngembaliin mood sih kalo inii, duuh jadi kangen liburaaaan, pengen liburan juga hihi
BalasHapusPantai Pasir Putih yaaa mba.. cakep memang pantainya dan pasti buat kita happy yaaa
BalasHapusDuh seger banget ya di sana. Benar2 tujuan wisata yang cocok untuk membuat kepenatan di kota. Tinggal menikmati dan mager selama di sana hahaha
BalasHapusAdudududuh bagus banget itu pantainya. Mengingatkan sama pulau-pulau pribadi yang di Kepulauan Seribu sini. Btw jadi total biaya yang paling murah berapa mbak untuk ke White Sand Island ini?
BalasHapusMasya Allah pemadangannya bagus banget ya, masih sepi dan bersih juga cocok nih biat liburan sama keluarga. Doakan saya ya mba semoga bisa kesana juga hehe.
BalasHapusCakep banget White Sand Island. Ini kamarnya keceh. Bisa patungan ya biar bisa sewa Glamp camp itu :)
BalasHapus