Lagoi, merupakan sebuah kawasan resort terpadu yang ada di Pulau Bintan Kepulauan Riau, untuk memasuki kawasan Lagoi, tamu yang berasal dari luar Bintan dan Tanjungpinang wajib menunjukkan hasil rapid test yang dikeluarkan oleh rumah sakit atau klinik.
Akhir pekan lalu, kerinduan untuk mengunjungi Lagoi tak tertahankan, sehingga aku dan beberapa temanku memutuskan untuk berlibur disalah satu resort yang ada disana.
Perjalanan kami mulai dari pelabuhan telaga Punggur, dari sini kami menggunakan kapal RORO karena kami membawa kendaraan.
Cara Menuju Lagoi Dari Batam :
Ada 2 cara menuju Lagoi dari pelabuhan telaga Punggur Batam menuju pelabuhan tanjunguban yakni :
- Menggunakan speed boat dengan biaya sebesar Rp 54.000/orang dengan lama perjalanan 15 menit
- Menggunakan RORO dengan biaya sebesar Rp 21.000/ orang, mobil Rp 267.000 dan motor Rp 40.000 dengan lama perjalanan 1 jam
Dari pelabuhan tanjunguban, kami melanjutkan perjalanan darat selama 45 menit menuju kawasan Lagoi. Sesampainya di gerbang pos utama, security akan meminta data diri berupa KTP/SIM jika kamu merupakan warga Bintan atau Tanjungpinang dan akan meminta menunjukkan surat rapid tes dari klinik atau rumah sakit jika berasal dari luar Bintan dan Tanjungpinang.
Setelah itu kami dipersilahkan masuk dan melanjutkan perjalanan menuju resort yang telah kami pesan sebelumnya.
Baca juga One Day Holiday Villa
Holiday Villa Pantai Indah
Hujan menyambut kedatangan kami di Holiday Villa, namun tak menutupi keindahan areanya yang tetap bersih dan asri.
Dari pos security kami sudah dijemput oleh buggy dan di arahkan langsung kekamar, karena dimasa pandemi ini proses check in dilakukan langsung dikamar tamu.
Holiday Villa Pantai Indah memiliki total kamar 100, namun yang dibuka saat pandemi hanya sekitar 44 kamar saja. Ada dua tipe kamar yang bisa kita pilih untuk berlibur di Holiday Villa yakni :
- Villa One Bed Room
- Villa Two Bed Room
Fasilitas Villa One Bed Room
Liburan kali ini kami memilih villa dengan tipe one bed room, dimana didalam villa terdapat fasilitas seperti :
- Ruang Tamu
- Ruang Makan
- Kamar Utama
- Kolam Renang
Feel like home, mungkin konsep holiday Villa seperti ini, dimana setelah berada di villa kita merasa berada dirumah karena ruangan demi ruangan tersedia layaknya dirumah, hanya saja yang lebih membuatnya mewah adalah kolam renang pribadi.
Duduk diruang tamu kita akan disuguhkan dengan furniture dan interior minimalis namun elegan, apalagi Sofanya sumpah empuk banget, sampai sampai aku enggan beranjak dari sana. Disudut ruang tamu juga diberi sofa single berwarna orange yang semakin membuat ruang tamu menjadi cantik.
Masuk lebih dalam ada ruang makan untuk keluarga, dimana disana terdapat kulkas, microwave, peralatan makan dan minum serta beberapa perabotan yang menjadi penghias ruangan.
Ruangan paling ujung adalah kamar tidur yang luas, dimana tempat tidur berukuran king tersedia dengan rapinya seolah olah siap memberikan rasa nyaman saat beristirahat dimalam hari.
Selain tempat tidur yang berkesan mewah, ada pula meja kerja, lemari pakaian lengkap dengan sandal dan sepasang kimono tergantung rapi disana.
Masuk lagi paling belakang adalah kamar mandi lengkap dengan bathup, kamar mandinya luas dan peralatan mandinya juga super lengkap.
Selanjutnya adalah kolam renang yang bisa diakses baik dari kamar, ruang tamu atau ruang makan. Kolam renang di Villa memiliki kedalaman 1.4M saja. Disekitar kolam dikelilingi oleh tanaman sehingga keasriannya terasa banget, dan di penghujung kolam tersedia gazebo untuk bersantai.
Fasilitas Villa Two Bedroom
Kami memang memilih tipe one bed room, namun kami diberi kesempatan untuk melihat tipe lain yakni villa Two Bedroom. Speechless ?? Iya, karena kamar tipe ini benar benar mewah dan bikin takjub. Penataan furniture dan interiornya mewah banget, jadi gak salah kalo harganya bisa sampai 10 juta/malam sebelum masa pandemi.
Didalam villa Two Bed room terdapat fasilitas seperti :
- Ruang Tamu
- Ruang Makan
- Mini Bar
- Kamar Utama
- Kolam Renang
- Kamar Anak
Dimulai dari ruang tamu terdapat tiga sofa dengan ukuran besar yang memenuhi ruangan lengkap dengan lampu gantung minimalis, dikanan kiri adalah dinding kaca yang bisa dibuka untuk menuju taman samping dan kolam renang.
Dibelakang ruang tamu ada ruang makan keluarga dengan 4 kursi dengan hiasan lampu gantung minimalis juga serta view kolam renang yang bisa di lihat dari dinding kaca.
Masuk lebih dalam ada mini bar yang dilengkapi dengan 2 kursi dan satu sofa dengan view langsung ke kolam renang.
Disamping mini bar adalah kamar utama yang sangat luas, hampir sama dengan tipe one Badroom, kamar utama memiliki tempat tidur ukuran king lengkap dengan sofa, lemari pakaian, kimono, sandal, dan juga ruang kerja minimalis. Kemudian disamping ruang kerja terdapat kamar mandi yang luas lengkap dengan bathup serta peralatan mandi lainnya.
Kolam renang di villa tipe two bedroom lebih besar dan panjang sehingga nampak lebih luas areanya, dan di ujung kolam juga terdapat gazebo dan beberapa tanaman yang menambah keasrian villa.
Disamping kolam renang ada kamar anak dengan tempat tidur jenis twin bed, kamarnya juga cukup besar dan memiliki akses kamar mandi sendiri walau tanpa bathup. Untuk peralatan kamar mandi anak juga super lengkap.
Breakfast Dengan Menu Nusantara dan Western
Selama masa pandemi, Holiday Villa juga memberlakukan sarapan dengan sistem antar kekamar, hal ini malah menyenangkan bagi kami yang ternyata sangat betah berada di Villa.
Menu yang disediakan tetap sama yakni Nusantara dan Western, jadi pada saat checking kami sudah memilih menunya, sehingga keesokan harinya staff villa tinggal mengantarnya ke kamar.
Aktifitas di Holiday Villa
Selain memiliki villa yang super nyaman, Holiday Villa juga menyediakan beberapa permainan outdoor yang bisa di sewa oleh para tamu seperti scooter matic dengan harga 210ribu /jam dan juga ATV dengan harga 300 ribu /30 menit untuk mengelilingi area villa dan pantai.
Protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah mereka terapkan diseluruh area, sehingga tamu tetap merasa aman dan nyaman selama berlibur di Holiday Villa.
Menjelang akhir tahun Holiday Villa memberikan harga promo terbaiknya, jadi yuk manfaatkan promonya buat liburan dengan orang terkasih.
Info lengkap kamu bisa hubungi :
Traveilov Tour Organizer
Batam City- Riau Islands
📲+6212 7500 6080
📩 tour@traveilov.com
Fanspage : traveilov
IG :@traveilov
Web : https://www.traveilov.com/
Harus buru2 reservasi niih biar gak kehabisan villa nya 😉
BalasHapusWuahh... Ok ini sih nyaman banget. Tata ruang tiap sudutnya rapi tertata
BalasHapusLiat suasana kolam renang, asik banget untuk quality time bareng-bareng
Untuk refreshing dan liburan Tempat nya cozy banget
Enak banget villanya buat staycation. Ada kolam rendangnya lagi. Bisa buat foto2 di instagram
BalasHapusEnak banget ini tempatnya. Cocok buat pasangan honeymoon atau ramean sama teman atau keluarga. Kayaknya juga asyik buat anak-anak ya karena ada kolam renangnya juga.
BalasHapusSeru banget mbak staycationnya, makin tenang ya karena mereka menerapkan protokol kesehatan
BalasHapusHuaaa nyaman banget ya vilanya duh bakalan betah ini mah kalau nginep disini apalagi ada kolam renangnya juga.
BalasHapusAlhamdulillah pernah ke Pulau Bintan dan menginap di Lagoi. Daerah wisata yang lumayan elit. Pengen banget ke sana lagi ^_^
BalasHapus