Siapa ni yang doyan sama kuliner khas dari Palembang ? Aku rasa jika aku sebutkan Pempek pasti pada suka lah ya, secara kuliner ini sangat enak apalagi dimakan dengan campuran kuah cukonya, duuh nikmat banget pastinya.
Meski kuliner pempek sudah tersedia dimana mana, namun rasa tentulah berbeda beda, tergantung dari bahan bahan yang digunakan.
Kali ini Aku mencicipi Pempek Lenggok Kanusa dimana pempek ini dikirim langsung dari Palembang dan satu hari sudah sampai ditanganku. Meski dalam bentuk frozen namun kwalitas pempeknya masih sangat bagus.
Ada beberapa varian yang Aku coba dari Pempek Lenggok Kanusa ini, diantaranya :
1. Kapal Selam
Didalam bungkusnya terdapat dua buah pempek kapal selam dengan ukuran sebesar tangan , kulitnya tebal dan didalamnya terdapat telur. Dikemasan juga terdapat 2 kantong kuah cukonya. Saking besarnya ukuran pempek kapal selam ini, makan satu buah aja memang bisa mengenyangkan.
2. Pempek Telur Kecil
Ini mungkin anak dari pempek kapal selam, meski bentuk nya kecil namun didalam adonannya juga terdapat telur, pempeknya lembut sehingga sekali gigit rasanya mau dan mau lagi. Didalam kemasan terdapat 10 biji Pempek Telur Kecil lengkap dengan satu sachet kuah cukonya.
3. Pempek Irisan
Pempek irisan bentuknya seperti lenjer yang panjang, namun sudah diiris menjadi bagian kecil kecil, sehingga setelah digoreng tak perlu dipotong lagi, tinggal masuk mulut haaappss hmmmm maknyuss banget. Satu kemasan juga berisi 10 irisan pempek lengkap dengan kuah cukonya.
4. Pempek Lenjer Kecil
Pempek lenjer dengan ukuran sekitar 8 cm ini juga berisi 10 biji dalam satu kemasannya, sehingga buatku sebentar saja melahapnya, gimana bisa kupungkiri jika kuah cukonya sangat nikmat saat pempek dicelupkan didalamnya.
5. Pempek Adaan
Nah pempek yang satu ini berbentuk bulat, lembut dan sangat lembut. Didalam kemasannya juga terdapat 10 biji lengkap dengan kuah cukonya. Buatku makan pempek Adaan ini gak cukup satu, wkwkwk asli aku suka gaes, enak banget.
6. Pempek Kulit
Biasanya Aku paling anti dengan pempek kulit, karena aku takut ada tulangnya yang menempel, tetapi kali ini beda, pempek kulit dari kanusa ini gurih, sehingga mulut tak berhenti mengunyah, bawaanya nambah dan nambah terus. Kalo gak mikir harus berbagi dengan keluarga yang lain, rasanya ingin kuhabiskan sendiri pempek kulit ini saking enaknya, heheh.
7. Lenggok Laksan
Aku baru tau dan mendengar nama makanan Laksan. Terbuat dari ikan juga namun penyediaannya dengan kuah dan ditambah sambal, sehingga rasanya memang seperti kuah curry yang pedas. pengolahannya pun bisa kita sesuaikan apakah mau ditambah bahan lain atau tidak.
8. Lenggok Celimpungan
Celimpungan juga terbuat dari bahan ikan, dan dilengkapi dengan kuah opor, sehingga menyajikannya pun cukup mudah, karena didalam kemasan sudah disediakan bumbunya tinggal ikuti saja aturan memasaknya, tak sampai 5 menit sudah jadi dan siap dihidangkan.
Semua produk dari Kanusa menggunakan bahan bahan fresh dan berkwalitas sehingga sampai ditangan konsumenpun tetap dalam keadaan baik, selain itu Pempek Lenggok Kanusa juga tidak menggunakan bahan pengawet.
Soal BPOM jangan khawatir, karena Pempek Lenggok Kanusa sudah terdaftar di BPOM RI dan pastinya sudah punya sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia ( MUI ).
Dan kalo kamu juga ingin memesannya bisa melalui agen resminya :
www.kanusa.id
instagramnya : @kanusa.official
Komentar
Posting Komentar
Semoga Tulisan yang di baca bermanfaat bagi semua Terimakasih :)